Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

8 Tempat Wisata di Riau yang Paling Hitz


Riau adalah salah satu provinsi yang yang terbesar di indonesia. Banyak tempat wisata di riau yang sangat menarik, baik itu wisata alam pegunungan ataupun pantainya. 


Memang untuk kebanyakan orang gaung provinsi riau sebagai destinasi wisata kurang begitu terkenal, hal ini dikarenakan kebanyakan orang lebih mengenal riau sebagai bagian dari kota penghasil kelapa sawit yang yang terbesar di indonesia.

tempat-wisata-di-riau


Tentunya sangat berbeda apabila dibandingkan dengan tempat wisata yang berada di provinsi lainnya seperti di di provinsi jawa timur dan di provinsi jawa barat.


Perlu untuk diketahui, sebenarnya walaupun provinsi riau ini lebih didominasi oleh kebun sawit, namun untuk lokasi destinasi wisatanya juga tidak kalah menarik.


Lokasi 

Letak dari provinsi riau ini berada di tengah pulau sumatera dengan luas area 87.023,66 km2





Apabila anda mengunjungi kota riau, berikut ini kami rekomendasikan beberapa tempat wisata alam di riau yang tentunya menarik untuk anda kunjungi:

1. Taman Hutan Raya Sultan Syarif Kasim


Taman-Hutan-Raya-Sultan-Syarif-Kasim
by-anggiriggie

Lokasi tempat ini berada ada 23 km dari pusat Kota Pekanbaru, tempat ini sangat tepat untuk lokasi bersantai pada waktu akhir pekan.

Anda dapat menyusuri tempat ini di bawah pepohonan yang rindang sambil menikmati udaranya yang sejuk. Terdapat berbagai macam fasilitas bermain yang disediakan oleh pengelola wisata alam di sini.

Harga tiket masuk ke lokasi ini ini adalah gratis, namun untuk pengunjung diharapkan senantiasa selalu menjaga ketertiban dan kebersihan di kawasan taman ini.

Akan lebih seru apabila anda berlibur ke tempat ini secara beramai-ramai. Adapun fasilitas yang disediakan oleh pengelola adalah beberapa permainan seru mulai dari outbound, camping, offroad dan tracking.

Keadaan jalan di sini sudah beraspal sehingga pengunjung lebih mudah untuk melintas. Terdapat beberapa pendopo untuk tempat beristirahat setelah melakukan perjalanan.

Taman hutan ini berada di jalan Yos Sudarso - minas - kabupaten Siak - kampar dan kota Pekanbaru - riau.

Rute menuju ke lokasi ini cukup mudah yaitu, Apabila Anda berada dari kota Pekanbaru maka anda dapat menuju ke arah Minas sejauh 25 km atau kurang lebih sekitar 30 menit perjalanan.

2. Teluk Rhu Rupat


Teluk-rhu-rupat


Di lokasi tempat ini anda dapat mengetahui kondisi keseharian dari masyarakat teluk yang berada di kabupaten bengkalis.

Tempat ini lebih dikenal dengan nama teluk rhu Rupat, hal ini dikarenakan tempatnya berada di teluk rhu- kecamatan Rupat Utara - kabupaten Bengkalis - provinsi Riau.

Kebanyakan masyarakat di sini mencari nafkah sebagai seorang nelayan, pengunjung dapat melihat dan langsung berinteraksi dengan masyarakat sekitar agar lebih mengenal kehidupan keseharian masyarakat di sini.

Kegiatan berwisata di sini sangatlah menarik anda dapat bermain pasir serta ombak di sekitar pinggiran pantai, atau dapat pula melihat proses pembuatan ikan asin.

Harga tiket masuk ke teluk rhu rupat ini adalah gratis, dengan akses menuju ke lokasi ini yang cukup mudah.

3. Pantai Sepahat


Pantai-Sepahat


Tempat wisata alam di riau selanjutnya adalah pantai sepahat. Destinasi wisata ini berada di desa sepahat- kabupaten bengkalis - bukit batu.

Garis pantai di pantai ini tergolong lebar dan panjang. Bahkan pada saat  air sedang surut lebar pantai dapat mencapai hingga ratusan meter.

Keberadaan objek  wisata di pantai sepahat masih banyak yang belum mengetahui, sehingga pengunjungnya masih sedikit dan masih terlihat sangat alami.

Walaupun jumlah pengunjung di tempat ini masih belum begitu banyak, namun kondisi alam di pantai ini ini masih sangat terjaga begitu baik.

Harga tiket di pantai sepahat adalah gratis, jadi pengunjung tidak dikenakan biaya tiket masuk sama sekali.

4. Pantai Selat Baru


pantai selat-baru
by-disparbudporabengkalis
Pantai lainnya yang berada di kabupaten bengkalis adalah pantai selat baru, jadi anda yang merencanakan berlibur di bengkalis sangat tepat untuk mengagendakan waktunya berkunjung ke lokasi ini.

Pada umumnya,  pengunjung menjadikan destinasi wisata pantai selat baru ini sebagai tempat untuk melihat keindahan matahari tenggelam pada sore hari.

Adapun lokasi pantai ini berada di di kecamatan banten - desa selat baru - kabupaten bengkalis.

Sama seperti halnya pantai sepahat, untuk masuk ke tempat ini ini tidak dikenakan biaya sama sekali alias gratis.

Kondisi alam di tempat ini masih begitu alami karena masih jarang dikunjungi oleh wisatawan.

5. Pantai Tenggayun


pantai-tenggayun


Ini dia pantai selanjutnya yang berada di di bengkalis riau... pantai tenggayun yang merupakan destinasi wisata pantai yang sangat tepat untuk sarana liburan di akhir pekan.

Lokasi pantai tenggayun ada di bukit Batu - desa tenggayun - kabupaten bengkalis.

Kondisi alam di pantai ini terdapat beberapa pohon mangrove yang tinggal bagian batangnya saja sehingga apabila dilihat menjadi di lebih unik dan spesial.

Sedangkan garis pantai di tempat ini ini sangatlah lebar, dengan biaya masuk ke lokasi ini adalah gratis. 

Perlu sobat traveler ketahui untuk saat ini fasilitas di pantai tenggayun ini tergolong minim.


6. Pantai Marina


Pantai-Marina
by-firdariyandini

Masih berada di kota bengkalis, lokasi berikutnya yang sangat tepat sebagai tempat berlibur adalah pantai marina.

Lokasi pantai ini berada di kecamatan Bengkalis - jalan Kom. l. Yos Sudarso - kota Bengkalis.

Kelebihan pantai marina ini dibandingkan dengan beberapa pantai sebelumnya adalah fasilitasnya yang cukup lengkap. Seperti misalnya toilet, parkir, dan rumah makan.

Biaya masuk ke lokasi Pantai Marina saat ini adalah gratis, namun pengunjung akan dikenakan biaya parkir kendaraan untuk roda dua Rp10.000 dan untuk roda empat adalah Rp20.000.


7. Pulau Beting Aceh


pulau-beting-Aceh


Meskipun tempat ini bernama pulau beting aceh, destinasi wisata ini berada di provinsi riau.

Tepatnya ada di daerah kabupaten bengkalis - rupat utara. Perlu untuk diketahui jika pulau ini tidak ada penghuninya, namun panorama alam di tempat ini ini sangat mempesona.

Kondisi alam di pantai ini pada bagian tepinya dikelilingi oleh pasir putih yang halus dan air laut yang begitu jernih. Pada tengah pulau terdapat beberapa pohon yang rimbun yang digunakan untuk tempat berteduh.

Diperlukan moda transportasi laut apabila hendak menuju ke pulau ini, dikarenakan pulau ini terpisah dari pulau sumatera. Sedangkan moda transportasi laut tersebut dapat ditemukan di sekitar pantai teluk rhu dengan harga sewa yang terjangkau.

8. Hutan Mangrove Sebauk


Hutan-mangrove-sebauk
by-nayladw9349

Tidak hanya destinasi pantainya saja yang banyak, provinsi riau juga kaya akan wisata alam hutan mangrove.

Untuk di daerah bengkalis sendiri terdapat hutan mangrove sebauk. Lokasinya berada di kecamatan bengkalis - desa sebauk - kabupaten bengkalis.

Fasilitas yang disediakan oleh pengelola hutan mangrove sebauk tergolong cukup komplit, seperti tempat parkir, hingga lokasi untuk berteduh.

Bahkan pengelola juga menyediakan jalan khusus untuk lewatnya para wisatawan, yang dibuat dari susunan papan yang ditata dengan cukup rapi dan kuat.

Pengunjung dapat menikmati keindahan hutan mangrove ini ini sekaligus merasakan kesejukan udaranya.

Saat ini harga tiket masuk di lokasi hutan mangrove sebahu masih gratis. Namun untuk pengunjung dihimbau senantiasa menjaga kebersihan dan menghormati adat istiadat di tempat ini.

Demikianlah beberapa tempat wisata alam di riau yang kami rekomendasikan, semoga bermanfaat dan selamat berlibur.





Posting Komentar untuk "8 Tempat Wisata di Riau yang Paling Hitz"