Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Ceramah Tentang Pendidikan Yang Ringkas

Saat ini pendidikan merupakan hal yang wajib diutamakan, tentunya untuk masa depan sebuah bangsa dan negara yang lebih baik dan lebih maju. 

Untuk itu sebagai generasi anak bangsa wajib sekolah mulai dari TK hingga perguruan tinggi. 

Untuk itu berikut ini adalah beberapa contoh ceramah tentang pendidikan yang dapat anda jadikan sebagai motivasi ataupun nasehat ketika belajar. 

contoh-ceramah-tentang-pendidikan

Beberapa contoh ceramah tentang pendidikan yang ringkas 

Ceramah adalah sebuah cara untuk menyampaikan pesan seseorang secara lisan. Yang mana ceramah juga dapat diartikan sebagai sebuah motivasi ataupun nasehat bagi kepentingan bersama. 

Sebagai contoh adalah ceramah yang membahas tentang pendidikan yang disampaikan di sekolah. Berikut ini ini adalah beberapa contoh ceramah tentang pendidikan yang dapat anda jadikan referensi.

1. Ceramah tentang pendidikan yang berkarakter. 

Selamat siang teman-teman yang hadir di sini, assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Puji syukur kita panjatkan kepada yang Maha Kuasa karena kita masih diberi kesempatan bertemu di tempat ini untuk mendengarkan ceramah dengan tema pendidikan.

Apabila melihat beragam masalah yang dihadapi oleh bangsa dan negara ini, pada ceramah tentang pendidikan karakter kali ini saya menyimpan harapan yang banyak untuk generasi muda saat ini.

Gaya hidup hedonis sudah banyak mempengaruhi moral yang dimiliki oleh generasi remaja saat ini yang berakibat menurunnya moral anak bangsa. Salah satu contoh adalah adanya hubungan badan tetapi belum didahului dengan menikah.

Untuk itu Mari kita didik anak-anak supaya memiliki karakter yang baik dan berakhlakul karimah. Demikian himbauan penting untuk saya sampaikan, Terimakasih... Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

2. Ceramah mengenai pendidikan moral 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, yang saya hormati bapak dan ibu serta siswa siswi sekalian. Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala atas segala limpahan rahmat dan nikmat-Nya. 

Pada ceramah kali ini saya hendak menyampaikan betapa pentingnya sebuah pendidikan moral dalam kehidupan. Yang mana pendidikan moral ini akan menghadirkan sebuah pribadi yang sopan serta etika yang baik.

Sebuah bangsa bisa dikatakan lemah apabila tingkah laku masyarakat tidak beretika. Namun, apabila masyarakat mampu menjaga tingkah laku yang baik dan saling tolong menolong serta menjauhi berbagai pengaruh buruk maka itulah bangsa yang kuat. 

Demikian ceramah saya kali ini, sekian dan terima kasih. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

3. Ceramah mengenai ilmu dan pendidikan 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, selamat pagi para hadirin sekalian. Tak lupa kami ucapkan banyak rasa syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala dan dan sholawat serta salam kami haturkan kepada nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam. 

Pada ceramah kali ini akan saya sampaikan tentang pentingnya ilmu dan pendidikan agar generasi bangsa dapat menjadi lebih baik. Tentunya dengan melihat masalah yang dihadapi oleh anak bangsa terkait norma-norma yang sering diabaikan. 

Sebagai contoh adalah perilaku buruk penggunaan narkoba untuk anak yang masih remaja yang sejatinya hal tersebut wajib dihindari dengan adanya didikan dari guru di sekolah serta orang tua. Yaitu dengan memberikan keteladanan yang baik serta senantiasa menasehati agar tak mudah jatuh dalam hal-hal yang bersifat negatif. 

Saya berharap ceramah saya kali ini dapat bermanfaat untuk hadirin yang berbahagia, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

4. ceramah mengenai pendidikan berdasarkan al-quran 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh yang saya hormati bapak serta ibu guru dan teman-teman sekalian. 

Puji syukur kita panjatkan kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala serta salawat untuk baginda Rasul. Pada ceramah saya kali ini Saya hendak menyampaikan ceramah tentang pendidikan berdasarkan al-quran yang mana hal ini seperti yang dijelaskan  dalam surat al Mujadalah ayat 11.

Dimana seseorang harus memperhatikan ilmu yang dapat mengantarkan seseorang terhadap keimanan. Tidak hanya itu ilmu juga dapat mengangkat derajat manusia serta ilmu hanya bisa diperoleh jika ingin berpikir, mencerna serta mengamati. Untuk itulah mari kita terus menuntut ilmu sesuai dengan tuntunan Alquran. 

Demikian ceramah singkat yang saya bawakan untuk hadirin sekalian, terimakasih... wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

5. Ceramah mengenai peribahasa pendidikan dari Ki Hajar Dewantara

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, saya selaku kepala sekolah hendak menyampaikan sedikit materi ceramah singkat kepada murid-murid yang berbahagia. Pada ceramah saya kali ini, saya akan menyampaikan tentang salah satu peribahasa pendidikan dari ki Hajar Dewantoro yaitu tut Wuri Handayani yang memiliki arti memberikan sebuah dorongan.

Dorongan disini yang dimaksud adalah dorongan yang besar untuk selalu semangat untuk menempuh pendidikan. Yang mana dorongan tadi berasal dari orang tua serta guru melalui pengorbanan ilmu yang diberikan. Untuk itu mari ciptakan prestasi luar biasa yang dapat membuat mereka bangga. 

Demikian ceramah singkat yang yang saya sampaikan. Terima kasih, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

6. Ceramah mengenai rendah hati terhadap pendidikan yang dimiliki 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, hadirin yang berbahagia yang saya hormati. Pertama-tama tak lupa kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala serta nabi Agung Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam. 

Manusia memiliki ilmu pengetahuan, namun apabila dibandingkan dengan yang dimiliki Allah maka sangatlah minim. Jadi ilmu pengetahuan yang kita miliki tidak perlu untuk dijadikan sombong dihadapan manusia.

Apabila seseorang memiliki banyak ilmu pengetahuan, maka iya banyak keutamaan yang didapat. Seperti kemudahan menuju jalan yang benar. Tetapi guru memiliki peranan penting untuk menyampaikan ilmu pengetahuan tersebut. Dengan cara belajar bersama meskipun untuk waktu yang tidak singkat. 

Semoga ceramah singkat saya ini ini dapat diterapkan oleh para hadirin sekalian. Terima kasih, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

7. Ceramah mengenai pendidikan dalam teknologi 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat pagi untuk hadirin sekalian. Hal yang paling utama adalah kita mengucapkan syukur alhamdulillah  atas segala nikmat yang telah Allah Subhanahu Wa Ta'ala berikan kepada kita semua. 

Pada ceramah saya kali ini akan saya bawakan tema mengenai dampak teknologi di era globalisasi. Yang mana teknologi saat ini semakin canggih namun juga memiliki pengaruh buruk. 

Hal tersebut dapat dilihat dari banyaknya penggunaan internet yang di salah gunakan oleh masyarakat terutama dari generasi muda. 

Dengan adanya internet menjadi salah satu masuknya budaya asing. Untuk menghindari masuknya budaya asing yang kurang baik hendaknya kita harus pintar dalam mencerna serta menyaring informasi yang didapat. 

Demikian ceramah singkat kali ini semoga bermanfaat, Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

Demikian tadi beberapa contoh ceramah tentang pendidikan yang terdiri dari judul atau tema yang berbeda. 

Sehingga dapat dijadikan sebagai contoh  apabila hendak melakukan kegiatan ceramah baik di masyarakat ataupun di sekolah. 

Pada umumnya ceramah ini digunakan ataupun disampaikan pada Hari Pendidikan Nasional yang mana untuk mengingat betapa pentingnya makna sebuah pendidikan.

Posting Komentar untuk "Contoh Ceramah Tentang Pendidikan Yang Ringkas"